TRIKPOS.COM, PALEMBANG – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Elen Setiadi, S.H., M.S.E., melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumsel, Drs. H. Edward Candra, M.H., meresmikan groundbreaking Gedung Mandiri Financial Center Palembang. Acara tersebut berlangsung di Lapangan Parkir Bank Mandiri KCP Palembang, A. Rivai, pada Jumat (27/12/2024) pagi.
Dalam sambutannya, Sekda Edward Candra menyampaikan bahwa pembangunan Gedung Mandiri Financial Center Palembang merupakan bagian dari strategi jangka panjang Bank Mandiri untuk menyediakan solusi keuangan modern yang adaptif terhadap dinamika pasar. Hal ini menunjukkan komitmen nyata Bank Mandiri dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.
“Gedung ini dirancang untuk memberikan layanan one stop service yang memudahkan nasabah dalam mengakses berbagai layanan keuangan secara terintegrasi. Selain itu, gedung ini diharapkan dapat memperkuat konektivitas global, membuka peluang ekspansi bisnis, serta mendukung investasi dengan produk dan jasa keuangan unggulan,” ujar Edward.
Edward menambahkan bahwa Gedung Mandiri Financial Center Palembang tidak hanya menjadi pusat layanan keuangan, tetapi juga berperan strategis dalam membentuk produktivitas dan jati diri masyarakat. Gedung ini dirancang untuk menjadi bangunan perkantoran yang andal, harmonis dengan lingkungan, serta memenuhi standar teknis sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2021 tentang Bangunan Gedung.
“Kami berharap proses konstruksi gedung ini berjalan tepat mutu, tepat waktu, tepat biaya, dan sesuai administrasi. Pemerintah Provinsi Sumsel mengapresiasi komitmen Bank Mandiri untuk menghadirkan gedung ini sebagai katalisator pertumbuhan ekonomi regional dan nasional,” tambahnya.
Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, menyatakan bahwa Gedung Mandiri Financial Center Palembang akan menjadi landmark baru di kota ini. Proyek ini mencerminkan komitmen Bank Mandiri untuk terus berinovasi dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Insya Allah, pada 2025 proyek ini akan berjalan optimal, memberikan kontribusi signifikan terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Sumsel, serta mendorong perputaran ekonomi yang berkelanjutan,” ungkap Darmawan.
Dengan dimulainya pembangunan Gedung Mandiri Financial Center Palembang, Bank Mandiri diharapkan semakin kokoh dalam perannya sebagai pilar ekonomi nasional, khususnya di Sumatera Selatan.