Mawardi Yahya : Kemajuan Kabupaten dan Kota Merupakan Kesuksesan Sumsel

Bupati OKU Timur dan Bupati Muratara Paparan Usulan Program Pembangunan Strategis 2022

PALEMBANG – Wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya menyebut kemajuan kabupaten dan kota merupakan kemajuan Sumsel secara keseluruhan. Sebab itu, sejumlah bantuan termasuk Bantuan Gubernur Khusus (Bangubsus) terus digelontorkan setiap tahunnya untuk pembangunan daerah.

Mawardi menilai, bangubsus tersebut akan mempercepat laju perkembangan Kabupaten dan kota di Sumsel. Dimana bangubsus tersebut dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan berbagai pembangunan seperti sektor pembangunan infrastruktur dan sektor pertanian.

“Usulan pembangunan dari kabupaten ini tentu akan kita kaji kembali untuk menentukan tingkat prioritas usulan tersebut. Hal ini, agar upaya yang dilakukan ini dapat dirasakan masyarakat. Untuk pertanian, Kesehatan dan pendidikan tentu akan tetap prioritaskan karena memang dibutuhkan masyarakat. Kemajuan Kabupaten di Sumsel ini merupakan kemajuan Sumsel,” kata Mawardi paparan usulan pembangunan strategis dari Pemkab OKU Timur dan Pemkab Muratara, di ruang rapat Gubernur Sumsel, Kamis (21/10).

Apalagi, saat ini pertanian merupakan salah satu sektor andalan Sumsel.

“Seperti Kabupaten OKU Timur. Daerah ini juga merupakan salah satu penghasil beras terbesar di Sumsel. Daerah-daerah inilah yang nantinya akan menjadi prioritas untuk dibantu soal pertanian. Kita mewanti-wanti bantuan pertanian ini diberikan kepada daerah yang betul-betul bisa menjalankan program tersebut,” terangnya.

Diketahui, ada sejumlah point pembangunan prioritas yang disampaikan langsung Bupati OKU Timur H Lanosin seperti bidang infrastruktur, pendidikan dan kesehatan dengan harapan dapat meningkatkan kualitas kinerja aparatur pemerintah daerah, meningkatkan sarana dan prasarana, meningkatkan perekonomian daerah berbasis pada pendirian BUMD pangan untuk menyerap sektor pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan dan menurunkan angka kemiskinan.

“Kita juga akan mendorong peluang pembangunan yang dapat dibantu oleh pusat,” paparnya.

Lanosin juga meminta agar bangubsus yang diberikan nantinya  disesuaikan dengan luas wilayah dan jumlah penduduk di kabupaten tersebut.

“Saran saya bantuan ini disesuaikan dengan wilayah dan jumlah penduduknya, karena ini percepatan pembangunan daerah. Jika tidak dibantu provinsi, tentu upaya yang dilakukan ini tidak akan selesai,” sebutnya.

Sedangkan Bupati Muratara H menjelaskan, Muratara merupakan gerbang masuk Sumsel. Sebab itu, dia meminta agar  Pemprov  terus memberikan perhatiannya.

Devi Suhartoni menyebut ada beberapa usulan yang telah dibuatnya. Di sektor ekonomi sedikitnya ada 7 usulan terkait pembangunan infrastruktur jalan yang disampaikan. Kemudian, sektor pendidikan, kesehatan, hingga sektor sosial.

“Dengan bantuan ini diharapkan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat. Saat ini akses yang belum memadai di Muratara menyebabkan tingginya biaya hidup di Kabupaten kami,” pungkasnya.

 

 

 

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f