Danrem 044/Gapo Sapa Pos Satgas Penguatan Binter di PALI

TRIKPOS.COM, PALI – Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M., bersama Wakil Bupati PALI dan Forkopimda Kabupaten PALI, melakukan kunjungan ke Pos Satgas Penguatan Pembinaan Teritorial (Binter) di Babat, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Jumat (23/8/2024).

Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian Danrem 044/Gapo terhadap peran penting Pos Satgas dalam memperkuat Pembinaan Teritorial (Binter) di wilayah tersebut. Pembinaan Teritorial merupakan upaya strategis yang mencakup perencanaan, pengembangan, pengerahan, dan pengendalian potensi wilayah dengan segenap aspeknya, yang bertujuan untuk menjaga hubungan harmonis antara TNI AD dan masyarakat.

Dalam arahannya kepada anggota di Pos Satgas, Brigjen TNI Muhammad Thohir menekankan pentingnya memperbanyak kegiatan teritorial dan rutin melaksanakan patroli untuk memastikan situasi tetap kondusif. “Perbanyak kegiatan-kegiatan teritorial dan selalu laksanakan patroli. Jangan sampai ada permasalahan dengan masyarakat,” tegasnya.

Danrem juga membuka ruang bagi anggotanya untuk menyampaikan segala bentuk kendala atau keluhan yang dihadapi di lapangan. “Kalau ada kendala, permasalahan segera laporkan, jangan sungkan atau malu,” ujarnya.

Selain itu, ia mengingatkan anggotanya untuk selalu menjaga kesehatan, kekompakan, serta menjalin hubungan baik dengan masyarakat. “Tetap jaga kesehatan, kekompakan, dan harus dekat serta baik dengan masyarakat. Kalau kita baik, masyarakat pun akan baik dengan kita,” imbuhnya.

Danrem juga menegaskan pentingnya menjaga integritas, dengan menghindari segala bentuk perjudian. “Saling menasehati, saling mengingatkan sesama teman. Tidak ada anggota yang terlibat judi online atau jenis judi lainnya,” pesannya.

Dalam penutupnya, Brigjen TNI Muhammad Thohir mengingatkan pentingnya perilaku dan komunikasi yang baik sebagai senjata utama dalam menjalankan tugas. “Senjata kita adalah tingkah laku dan tutur kata. Selalu komunikasi dan koordinasi dengan Polsek setempat, dan selalu kompak satu sama lainnya,” katanya.

Ia juga mengingatkan anggotanya untuk tetap beribadah dan berdoa, sebagai landasan moral dalam menjalankan tugas. “Jangan tinggalkan sholat, karena sholat adalah tiang agama,” tutupnya. (#)

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f