TRIKPOS.COM, OKU SELATAN — Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Iwan Hermawan dan Faisal Ranopa, yang dikenal dengan sebutan INOPA, kini mendapatkan dukungan baru dari Partai Golkar dalam pencalonan mereka pada Pilkada serentak yang akan digelar pada November mendatang. Tambahan dukungan ini menjadi suntikan semangat bagi pasangan tersebut, juga bagi tim pemenangan mereka.
Deklarasi dukungan tersebut berlangsung di Gedung AGMARATEZA, pada Selasa, 27 Agustus 2024. Acara ini dihadiri oleh seluruh ketua partai politik (Parpol) di Kabupaten OKU Selatan, yang menyaksikan langsung proses deklarasi serta mengantar pasangan INOPA mendaftarkan diri sebagai calon pertama ke KPU OKU Selatan.
Dalam sambutannya, Iwan Hermawan mengucapkan terima kasih kepada para ketua DPD dari berbagai partai politik yang hadir dan mendukung pencalonan mereka. “Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh Ketua DPD partai politik yang telah hadir pada acara deklarasi ini,” ujar Iwan Hermawan.
Iwan juga menyampaikan harapannya agar seluruh kader partai pengusung, pendukung, serta masyarakat OKU Selatan, khususnya tim relawan, dapat memberikan dukungan penuh untuk memenangkan pasangan INOPA pada Pilkada serentak yang akan digelar pada 27 November 2024.
“Saya juga mengharapkan dukungan penuh dari seluruh kader partai pengusung dan pendukung, serta seluruh masyarakat OKU Selatan, khususnya tim relawan pemenangan, untuk kemenangan pasangan INOPA pada Pilkada serentak di bulan November nanti,” tegas Iwan Hermawan.
Selain itu, Iwan yang dikenal sebagai sosok yang santun juga memohon doa restu dari sang ibunda tercinta agar dalam proses pencalonannya, ia dan Faisal Ranopa selalu diberikan kemudahan oleh Allah SWT.
“Wahai ibunda, disini kami anakmu, Iwan Hermawan dan Faisal Ranopa, memohon doa restu dalam pencalonan kami sebagai Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan, agar selalu dipermudah oleh Allah,” tuturnya dengan penuh haru.
Dengan dukungan yang semakin kuat, pasangan INOPA semakin optimis menghadapi Pilkada OKU Selatan 2024. (FB)