Bupati Banyuasin dan Wabup Hadiri Rapat Paripurna Istimewa HUT ke-80 RI, Simak Pesan Presiden Prabowo

Foto : Bupati Banyuasin Askolani bersama Wakil Bupati Netta Indian menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Banyuasin, Jumat (15/8/2025).

BANYUASIN, TRIKPOS.com — Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Bupati Banyuasin Askolani bersama Wakil Bupati Netta Indian menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Banyuasin, Jumat (15/8/2025).

Rapat tersebut digelar untuk mendengarkan secara langsung Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yang disampaikan di Gedung MPR/DPR RI, Jakarta.

Dalam pidatonya, Presiden Prabowo menekankan pentingnya mengamalkan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945 sebagai pedoman utama dalam pembangunan nasional. Ia menyoroti capaian pemerintahan di berbagai sektor, mulai dari pertumbuhan ekonomi, penurunan angka kemiskinan, hingga peningkatan kualitas pendidikan dan layanan kesehatan.

“Tujuan kita merdeka adalah untuk merdeka dari kemiskinan, merdeka dari kelaparan, dan merdeka dari penderitaan,” tegas Presiden Prabowo.

Kepala Negara juga menekankan bahwa kemandirian bangsa harus diwujudkan melalui kedaulatan ekonomi dan ketahanan pangan nasional.

Lebih lanjut, Presiden memaparkan arah pembangunan jangka panjang yang berfokus pada peningkatan produksi pangan, pengembangan infrastruktur, serta penegakan hukum dan pemberantasan korupsi. Ia memastikan bahwa pemerintah akan terus memperkuat pelayanan publik agar lebih responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Presiden juga mengumumkan beberapa kebijakan baru, di antaranya pembentukan Danantara sebagai lembaga pengelola investasi strategis nasional dan pembentukan satuan pelayanan pemenuhan gizi anak.

Presiden Prabowo menutup pidatonya dengan ajakan kepada seluruh rakyat Indonesia untuk menjaga persatuan, memperkuat pertahanan negara, dan bekerja sama demi mewujudkan Indonesia yang berdaulat, adil, dan makmur. (#)