BANYUASIN, TRIKPOS.com – Satuan Intelijen dan Keamanan (Intelkam) Polres Banyuasin melakukan monitoring situasi keamanan dan penggunaan dana desa di Desa Sejagung, Kecamatan Rantau Bayur, Minggu (21/9/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari langkah preventif kepolisian dalam memastikan stabilitas kamtibmas sekaligus mendorong tata kelola keuangan desa yang transparan.
Kunjungan dipimpin AIPTU Dodi Isharyanto atas instruksi Kasat Intelkam Polres Banyuasin, AKP Novidilhan, SH. Rombongan disambut langsung oleh Kepala Desa Sejagung beserta perangkat desa dan tokoh masyarakat di balai desa setempat.
“Kami hadir untuk memantau situasi kamtibmas dan memastikan pengelolaan dana desa berjalan sesuai ketentuan. Selain itu, ini juga sebagai sarana mempererat komunikasi dengan warga,” ujar AIPTU Dodi Isharyanto.
Dalam kesempatan tersebut, tim Intelkam berdialog dengan masyarakat terkait keamanan lingkungan, dinamika sosial, hingga pelaksanaan program pembangunan desa. Warga menyampaikan pentingnya keterbukaan dan pelibatan masyarakat dalam setiap tahap penggunaan dana desa.
Selain mendengar aspirasi, aparat juga menyampaikan imbauan kamtibmas. Masyarakat diajak meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminal, tidak mudah mempercayai informasi tidak jelas sumbernya (hoaks), serta aktif melapor bila menemukan hal mencurigakan.
“Kami mengandalkan partisipasi warga sebagai deteksi dini untuk mencegah potensi gangguan keamanan,” tambah Dodi.
Kepala Desa Sejagung menyampaikan apresiasi atas pendampingan Polres Banyuasin dalam menjaga transparansi dan kenyamanan masyarakat.
“Kehadiran aparat membuat masyarakat lebih tenang dan semakin yakin untuk bersama menjaga keamanan desa,” ujarnya.
Kasat Intelkam AKP Novidilhan menegaskan kegiatan monitoring akan terus dilakukan secara menyeluruh di desa-desa Banyuasin. Pendekatan humanis dan komunikasi langsung dinilai menjadi langkah efektif membangun kepercayaan masyarakat dan menjaga situasi tetap kondusif.
Dengan kolaborasi antara polisi, pemerintah desa, dan warga, Polres Banyuasin berharap Sejagung dapat menjadi contoh desa yang transparan dan aman, sejalan dengan upaya mewujudkan Banyuasin yang tertib dan sejahtera. (#)















