Door to Door PKB/SWDKLLJ Tim Samsat Pali, Sasar PT Pertamina Asset 2 Field Adera

TRIKPOS.COM, PALI | Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), Tim Samsat Pali yang terdiri dari Bapenda yaitu KUPTB Samsat Pali Harry Rizky, SE beserta Kasi Penagihan Samsat Pali Sri Rahma Hidayati, S. Kep., M. Si. dan Jasa Raharja melalui PJ Samsat Pali Yudha Prasetyo menggelar kegiatan Door to Door PKB/SWDKLLJ pada hari Selasa, 11 Juni 2024 ke PT. Pertamina Asset 2 Field Adera yang terletak di Kecamatan Abab, Kabupaten Pali.

Kegiatan Door to Door PKB/SW ini merupakan salah satu strategi Samsat Pali untuk meningkatkan pendapatan daerah dari sektor pajak kendaraan bermotor.

Kegiatan Door to Door PKB/SW ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya membayar pajak. Kegiatan Door to Door PKB/SW ini mendapat apresiasi dari pihak PT. Pertamina Asset 2 Field Adera. Kegiatan ini sangat membantu para karyawan dalam mengurus PKB/SW.

Tim Samsat Pali juga memberikan edukasi kepada para staf tentang pentingnya membayar PKB dan SWDKLLJ, serta manfaat yang akan diperoleh dari kedua jenis pajak tersebut. PKB merupakan sumber pendapatan negara yang digunakan untuk membangun infrastruktur, sedangkan SWDKLLJ digunakan untuk memberikan santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas.

Kepala Jasa Raharja Lahat, Arya Aditya, berharap kegiatan Door to Door PKB/SW ini dapat terus dilaksanakan secara rutin oleh Tim Pembina Samsat. “Dengan meningkatnya kepatuhan masyarakat dalam membayar PKB dan SWDKLLJ, maka diharapkan akan semakin banyak masyarakat yang terbantu ketika mengalami kecelakaan lalu lintas,” jelas Arya. (#)

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f