Kolaborasi Strategis Korem 044/Gapo dan Stisipol Candradimuka Palembang, Perkuat Peningkatan Pendidikan Prajurit 

TRIKPOS.COM, PALEMBANG – Komandan Korem 044/Gapo, Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos menerima kunjungan silaturahmi dari Ketua Stisipol Candradimuka, Dr. Hj. Lishapsari Prihatini, M.Si., beserta staf di Ruang Kerja Danrem 044/Gapo, Palembang, pada Selasa (3/9/2024). Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat kerjasama dalam meningkatkan pendidikan tinggi bagi Prajurit dan ASN di lingkungan Korem 044/Gapo.

Dalam pertemuan tersebut, Dr. Hj. Lishapsari menyampaikan rasa terima kasihnya atas sambutan yang diberikan dan mengungkapkan kebanggaannya dapat bertemu langsung dengan Danrem. Ia juga menekankan pentingnya kontribusi pendidikan tinggi bagi Prajurit dan ASN, baik di tingkat Bintara maupun Perwira, melalui program perkuliahan yang fleksibel namun tetap sesuai dengan aturan yang ditetapkan oleh Dikti.

“Kami ingin memberikan kontribusi nyata kepada Prajurit dan ASN Korem 044/Gapo melalui pendidikan tinggi yang tidak mengganggu tugas utama mereka,” ujar Dr. Lishapsari. Ia juga mengundang Danrem untuk memberikan orasi ilmiah tentang kebangsaan pada acara wisuda Stisipol yang akan datang, yang dijadwalkan pada 18 September 2024.

Menanggapi hal tersebut, Brigjen TNI Muhammad Thohir menyampaikan apresiasinya atas inisiatif kerjasama ini. Ia juga menceritakan pengalamannya dalam memberikan kuliah di berbagai kampus sebagai bagian dari program “Kodam II/Swj Masuk Kampus.”

“Kasipers akan segera menyusun surat edaran kepada seluruh jajaran, mengajak Prajurit dan ASN Korem 044/Gapo yang berminat untuk melanjutkan pendidikan tinggi,” ujar Danrem, menutup pertemuan dengan optimisme terhadap masa depan pendidikan di lingkungan Korem 044/Gapo. (#)

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f