Kunjungan Awak Media Pererat Sinergi dengan Pemerintah Desa Sidogede, Okut

OKU TIMUR, 8 Agustus 2024 – Dalam upaya menjalin sinergi sekaligus mempererat silaturahmi, awak media melakukan kunjungan ke Pemerintah Desa Sidogede, Kecamatan Belitang, Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur (OKUT).

Herry, salah satu perwakilan awak media, menyatakan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk menjalin sinergitas dan memberikan dukungan kepada Pemerintah Desa Sidogede dalam keterbukaan informasi publik. “Kunjungan ini sekaligus menjalin silaturahmi dan kesepahaman antara Kepala Desa dan insan pers, serta untuk saling mengenal satu sama lain,” ujar Herry.

Sekretaris Desa Sidogede, Yuswedi, yang mewakili Kepala Desa Imam Munasir, menyambut baik kunjungan tersebut. “Kami selalu terbuka terhadap rekan-rekan wartawan atau LSM, karena mereka berperan sebagai kontrol sosial. Hal ini menjadi acuan bagi kami untuk bekerja lebih baik lagi. Selama ini, wartawan dan LSM adalah mitra kerja kami,” ungkap Yuswedi.

Ia menambahkan, “Intinya kami berharap bisa bekerja sama sehingga kinerja kita lebih bagus ke depannya, sebab wartawan dan LSM selalu berperan sebagai kontrol sosial kita.”

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f