Pj Gubernur Elen Setiadi Resmi Membuka Pertemuan Nasional ADINKES 2024 di Palembang

TRIKPOS.COM, PALEMBANG – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, SH, MSE, secara resmi membuka Pertemuan Nasional Asosiasi Dinas Kesehatan (ADINKES) 2024 yang diselenggarakan di Hotel Beston, Palembang, pada Selasa malam (17/9/2024). Dalam acara yang bertema “Integrasi Layanan Primer: Dari Konsep ke Implementasi”, Elen menyampaikan harapan agar pertemuan ini dapat berkontribusi nyata bagi pembangunan kesehatan di Indonesia, khususnya di Sumatera Selatan.

Elen Setiadi menekankan pentingnya transformasi layanan kesehatan primer sebagai pilar utama dalam sistem kesehatan nasional. Fokus utamanya adalah meningkatkan layanan promotif dan preventif dengan memperkuat upaya pencegahan, deteksi dini, promosi kesehatan, serta pembangunan infrastruktur yang memadai di seluruh pelayanan primer, terutama Puskesmas.

“Kami berkomitmen menjalankan transformasi pelayanan kesehatan primer dengan pendekatan kewilayahan, siklus hidup, dan memperluas jangkauan hingga ke tingkat dusun,” ujar Elen. Ia juga menekankan bahwa integrasi layanan primer merupakan fondasi utama dalam menghadapi tantangan global, termasuk peningkatan penyakit tidak menular seperti kardiovaskular.

Ketua Umum ADINKES, Dr. M. Subuh, MPPM, mengungkapkan apresiasinya terhadap tingginya antusiasme peserta. Awalnya, jumlah peserta diperkirakan sekitar 600 orang, namun pada hari pembukaan jumlahnya mencapai 1000 peserta. Dr. Subuh juga menyampaikan pentingnya integrasi pelayanan primer yang efektif, mengingat Puskesmas sebagai ujung tombak pelayanan masih belum optimal.

Pembukaan acara ditandai dengan pemukulan gong oleh Pj Gubernur Elen Setiadi. Selain pertemuan, sejumlah penghargaan juga diberikan kepada kabupaten/kota yang berhasil menangani penyakit AIDS, TBC, dan Malaria, termasuk kepada Pemprov Sumsel yang menerima penghargaan atas penanganan penyakit tersebut.

Pertemuan ini berlangsung dari 17 hingga 19 September 2024 dan turut dihadiri oleh perwakilan Kementerian Kesehatan, pakar kesehatan dari Universitas Indonesia, serta tim dari Kemenkes dan Bappenas. (#)

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f