OGAN ILIR, TRIKPOS com| Sebuah mobil dengan nomor polisi BG 1804 CO hangus terbakar di jalan raya Indralaya-Palembang pada Sabtu (22/2) sekitar pukul 10.00 WIB. Sopir kendaraan tersebut tidak diketahui keberadaannya dan diduga melarikan diri sebelum api melahap seluruh mobil.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kendaraan ini diduga mengangkut bahan bakar minyak (BBM) yang disimpan di bagasi belakang. Dugaan sementara, muatan BBM tersebut menjadi pemicu kebakaran yang berujung pada ledakan hebat.
Seorang saksi mata yang enggan disebut namanya mengungkapkan bahwa mobil tetap melaju sekitar 100 meter dalam kondisi terbakar sebelum akhirnya berhenti.
“Mobil itu sudah terbakar sejak dari arah Indralaya, terus berjalan sampai di sini dan akhirnya berhenti. Tak lama kemudian, terdengar ledakan keras dari dalam mobil,” ujar saksi. (#)