OKI  

Pangdam II/Sriwijaya Safari Ramadhan di OKI, Bupati Muchendi : Kami Merasa Terhormat 

OKI, TRIKPOS.com – Panglima Kodam (Pangdam) II/Sriwijaya, Mayjen TNI Ujang Darwis, MDA., menghadiri Safari Ramadhan 1446 H/2025 M bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumatera Selatan. Acara yang bertujuan mempererat sinergi antara pemerintah daerah, TNI-Polri, serta masyarakat ini digelar di Pendopo Rumah Dinas Bupati OKI, Jalan Pahlawan, Kelurahan Sidakersa, Kecamatan Kayu Agung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), pada Sabtu (8/3/2025).

Silaturahmi melalui Safari Ramadhan ini diharapkan dapat membuka ruang komunikasi yang lebih luas antara pemerintah daerah, aparat keamanan, serta masyarakat, guna menciptakan manfaat nyata bagi kesejahteraan bersama.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan sambutan Bupati OKI, H. Muhendi Mahzareki, S.E., M.Si. Dalam sambutannya, Bupati OKI menyampaikan ucapan selamat datang kepada rombongan Gubernur Sumsel, Pangdam II/Sriwijaya, Kapolda Sumsel, serta Forkopimda Sumsel.

“Kami merasa terhormat atas kunjungan ini. Kehadiran Bapak-Bapak sekalian menjadi motivasi bagi kami untuk terus membangun Kabupaten OKI yang lebih maju dan makmur. Kami berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” ujar Bupati Muhendi.

Sementara itu, Gubernur Sumsel, H. Herman Deru, menegaskan bahwa Safari Ramadhan menjadi ajang mempererat ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah basyariyah dalam semangat kebersamaan.

“Marilah kita bersama-sama menjaga kondusivitas daerah, terutama di bulan Ramadhan ini, demi kemajuan Sumsel, khususnya di Kabupaten OKI,” kata Gubernur Herman Deru.

Safari Ramadhan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga momentum strategis dalam memperkuat kolaborasi untuk membangun daerah, khususnya di Sumatera Selatan. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pemicu bagi umat Muslim untuk mempererat tali persaudaraan, meningkatkan kualitas ibadah, serta memperdalam pemahaman agama.