TRIKPOS.COM, KAYUAGUNG– Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, S.H., M.S.E., bersama Pj Ketua Tim Penggerak PKK Sumsel, Melza Elen Setiadi, menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-79 Kabupaten OKI, Jumat (11/10/2024).
Dalam sambutannya, Elen Setiadi memberikan apresiasi atas berbagai pencapaian Kabupaten OKI, namun juga menekankan pentingnya peningkatan sektor ekonomi dan penurunan angka kemiskinan yang saat ini berada di 12,08%, lebih tinggi dari rata-rata provinsi Sumsel sebesar 10,97% dan nasional 9,03%.
Elen juga mengumumkan rencana pengembangan lahan sawah rawa di Kabupaten OKI seluas 62.000 hektar sebagai bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) yang didukung oleh Presiden Jokowi. “Pengembangan ini diharapkan menjadi pendorong dalam menjadikan Kabupaten OKI semakin maju dengan keberhasilan tata kelola dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujar Elen.
Pj Bupati OKI, Ir. Asmar Wijaya, M.Si., dalam pidatonya menegaskan pentingnya momentum peringatan hari jadi sebagai pengingat sejarah dan upaya berkelanjutan dalam mencapai kesejahteraan masyarakat. Ia memaparkan berbagai capaian ekonomi OKI, termasuk pertumbuhan ekonomi sebesar 5,02% pada Triwulan III 2024 dan inflasi yang terkendali pada 1,75% di bulan September.
Angka kemiskinan di OKI juga berhasil ditekan dari 13,15% pada 2023 menjadi 12,08% pada 2024, sementara kemiskinan ekstrem turun drastis dari 4,44% menjadi 0,46%. Angka stunting juga berhasil dikurangi dari 32% menjadi 15% pada 2023, dengan tingkat pengangguran yang turun menjadi 3,23%.
Rangkaian HUT ke-79 OKI juga diwarnai dengan OKI Expo, Bazar UMKM, dan Festival Literasi Digital, yang bertujuan meningkatkan literasi teknologi informasi masyarakat, khususnya dalam memerangi judi online.
Acara ini ditutup dengan penandatanganan MoU pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) antara Pj Bupati OKI dan PT. OKI Pulp and Paper, serta peninjauan stand pameran dan expo yang menjadi bagian dari perayaan HUT Kabupaten OKI. (#)