MUBA, TRIKPOS.om — Persaingan sengit tersaji pada cabang olahraga Para Taekwondo di ajang Pekan Paralimpik Provinsi (Peparprov) V Sumatera Selatan 2025 yang digelar di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). Kontingen Lahat tampil dominan dan berhasil mengunci gelar juara umum setelah mengoleksi 3 medali emas, 1 perak, dan 1 perunggu.
Berdasarkan data resmi yang divalidasi Technical Delegate Carli Junicef Vratama pada Sabtu (1/11/2025), Musi Banyuasin menempati posisi kedua dengan 2 emas dan 1 perak, disusul Muara Enim di posisi ketiga dengan 1 emas, 2 perak, dan 2 perunggu.
Sementara Ogan Ilir harus puas di peringkat keempat dengan perolehan 1 emas, 1 perak, dan 1 perunggu, diikuti Ogan Komering Ilir (OKI) di posisi kelima dengan 1 emas dan 1 perak. Adapun Banyuasin menempati peringkat keenam dengan raihan 2 perak dan 2 perunggu, sedangkan Musi Rawas Utara berada di posisi terakhir dengan hanya menyabet 1 perunggu.
Ketua NPCI Lahat, M. Soleh, mengaku bersyukur atas capaian tersebut, meski menilai para atletnya masih bisa tampil lebih maksimal.
“Alhamdulillah, hasil ini patut disyukuri. Latihan mandiri selama tiga bulan dan pemusatan latihan tiga bulan sebelum pertandingan membuahkan hasil sesuai harapan. Semoga prestasi ini memotivasi cabor lainnya,” ujar Soleh, Minggu (2/11/2025).
Berikut hasil lengkap pertandingan Para Taekwondo Peparprov V Sumsel 2025 :
– Poomsae Putra
Puguh Subagio – Muba
Alpian – Muba
Jajang Sumanto – Banyuasin
Martendra Ahmad – Banyuasin
– Poomsae Putri
Eka Putri Yunia Sari – Muara Enim
Fitriyani – OKI
– Kyorugi Senior Male U-55 T44
Asri – Ogan Ilir
Andriansyah – Lahat
Feri Juwansyah – Lahat
Iwan Purnomo – Ogan Ilir
– Kyorugi Senior Male U-63 T44
Hendriansyah – Lahat
Matemra Ahmad – Banyuasin
Dailon Insri – Muara Enim
Prianto – Muara Enim
– Kyorugi Senior Female U-47 T41
Fitriyani – OKI
Eka Putri Yunia Sari – Muara Enim
– Kyorugi Senior Male U-54
Puguh Subagio – Muba
Yudi Hasbianto – Ogan Ilir
– Kyorugi Senior Male U-70
Syahroni – Lahat
Jajang Sumato – Banyuasin
Rahmat Imam – Musi Rawas Utara
-Kyorugi Senior Male U-80
Ridwan Efendi – Lahat
Nanang Suhadi – Muara Enim
