Ratu Dewa Apresiasi Dukungan Gubernur Sumsel dalam Pembangunan Palembang

PALEMBANG , TRIKPOS com – Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, memberikan apresiasi kepada Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, atas dukungan yang telah diberikan dalam pembangunan kota.

“Karena dukungan dari Pemerintah Provinsi Sumsel, pembangunan di Kota Palembang terus menggeliat,” ujar Ratu Dewa dalam acara Safari Ramadan 1446 H/2025 yang digelar di rumah dinas wali kota, Sabtu (15/3/2025). Acara tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimda dan OPD Provinsi Sumsel serta Forkopimda dan OPD Kota Palembang.

Dalam kesempatan itu, Ratu Dewa juga membagikan pengalamannya saat menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang. Ia mengungkapkan bahwa selama menjabat, dirinya banyak menerima arahan dan nasihat dari Gubernur Sumsel.

“Banyak wejangan yang saya terima, salah satunya adalah arahan untuk turun langsung ke lapangan dan membantu masyarakat dengan menampung serta menindaklanjuti setiap keluhan mereka,” ungkapnya.

Sebagai tuan rumah acara tersebut, Ratu Dewa merasa bersyukur karena kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antara Pemerintah Kota Palembang dan Pemerintah Provinsi Sumsel.

“Semoga di bulan suci Ramadan ini, hubungan kekeluargaan semakin erat,” kata Dewa.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dalam berbagai sektor.

“Kita berharap kolaborasi dalam pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan terus terjalin untuk kemajuan bersama,” tambahnya.

Sementara itu, Gubernur Sumsel, Herman Deru, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kebersamaan antara Pemprov Sumsel dan Pemkot Palembang.

“Mudah-mudahan Kota Palembang selalu dijauhkan dari bencana dan terus berkembang dengan baik,” ujar Deru. (#)