TRIKPOS.COM, PALEMBANG – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Utara (Muratara) nomor urut 2, Devi Suhartoni-Junius Wahyudi, membawa program unggulan bertajuk ILUK (Indah, Luwes, untuk Kebersamaan) dalam upaya mewujudkan Muratara yang berhidayah, aman, dan harmonis.
Devi Suhartoni menyampaikan visi dan misi mereka pada debat pertama Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, yang berlangsung di Hotel Novotel, Selasa (29/10/2024) malam. “Misi kami adalah membentuk kota yang aman, religius, berkualitas, serta meningkatkan daya saing melalui pengembangan sumber daya manusia yang andal dan memperkuat ekonomi daerah,” jelas Devi.
Sebagai petahana yang didukung oleh PDIP, PBB, PKS, PKB, dan PPP, Devi berkomitmen untuk memajukan kesejahteraan seluruh masyarakat Muratara. “Alhamdulillah, debat malam ini berjalan baik. Inti dari visi dan misi kami adalah demi kemakmuran rakyat. Kami mohon doa restu dari masyarakat,” tambahnya.
Jika terpilih kembali, Devi berjanji akan fokus pada pencapaian prioritas, seperti peningkatan indeks komposit daerah yang mencakup layanan kesehatan dan pendidikan dasar. “Kami memiliki strategi untuk skala prioritas, misalnya meningkatkan kualitas layanan kesehatan, memperbaiki fasilitas rumah sakit, dan sebagainya,” kata Devi.
Devi Suhartoni, yang saat ini menjabat sebagai Bupati Musi Rawas Utara untuk periode 2021-2024, maju bersama Junius Wahyudi, seorang PNS yang menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) di Pemkab Muratara.
Pilkada Musi Rawas Utara 2024 diikuti tiga pasangan calon, yakni nomor urut 1 Syarif Hidayat-Gusti Rohmani, nomor urut 2 Devi Suhartoni-Junius Wahyudi, dan nomor urut 3 Firsa Lakoni-Efriyansyah. (#)