RELIGI  

IKAMA Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW

TRIKPOS.COM, PALEMBANG | Dalam rangka memperingati Hari Kelahiran Nabi Muhammad SAW pada 12 Rabiul Awal Tahun 1443 Hijriah, Ikatan Keluarga Besar Madura (IKAMA) Sumatera Selatan(Sumsel), menggelar acara Maulid Nabi, di Gedung PWNU Sumsel,Ahad,(31/10).

Kegiatan tersebut merupakan tradisi bagi umat Islam khusunya, tidak di lakukan hanya sehari, namun di lakukan satu bulan penuh pada Bulan Rabiul awal.

Di katakan ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan(SUMSEL) Hj. R.A Anita Noeringhati, masih di situasi pandemi covid-19 , namun begitu banyak antusias masyarakat yang hadir dalam acara maulid Nabi .

“Begitu semangat antusiasnya seluruh anggota dan pengurus dari kota maupun kabupaten hadir. Acara ini merupakan bentuk kebersamaan dan gotong royong yang patut kita contoh untuk organisasi lain,” ucapnya.

lanjutnya, Anita mengatakan ,kita perlu mengingat kembali suri tauladan Rosul, maka dari itu apresiasi pada IKAMA SumSel dimana ikatan madura sangat kompak untuk memperingati hari maulid Nabi SAW ,”Dengan kita mentauladani hari kelahiran Rosul ini,semoga kita selalu menjaga marwah selalu dalam ajaran Rosul,” ungkapan.

Ia berharap, ini merupakan wujud persatuan untuk sumsel kita tetap duduk berdampingan dengan seluruh Agama Etnis “kita patut bersyukur sumsel dengan beraneka ragam Budaya,tetap mempertahankan zero konflik,” tutupnya. 

Ketua IKAMA Sumsel, KH Amiruddin Nahrawi M.Pd.I alias  yang sering di sapa Cak Amir menegaskan warga Madura di Sumsel tersebar di 17 kabupaten/kota. Saat ini terdata sekitar 1 juta warga madura dengan berbagai profesi.

“Terimakasih bu Anita bantuannya kepada warga Madura, kita doakan beliau ini dimudahkan hajatnya oleh Allah SWT,” tandasnya

Editor: Iwan bae
a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f