SUMSEL  

Hari Ibu ke-97, Pemprov Sumsel Tegaskan Komitmen Pemberdayaan Perempuan

PALEMBANG, TRIKPOS.com — Suasana haru dan penuh makna mewarnai puncak Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-97 Tahun 2025 yang digelar Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan di Griya Agung Palembang, Senin (22/12/2025).

Peringatan ini menjadi momentum refleksi atas peran strategis ibu dalam membentuk karakter keluarga, masyarakat, dan bangsa, sekaligus menegaskan komitmen pemerintah daerah terhadap penguatan peran dan pemberdayaan perempuan.

Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru hadir langsung bersama Wakil Gubernur H. Cik Ujang, jajaran pejabat daerah, serta tokoh perempuan Sumsel. Kehadiran mereka menegaskan dukungan penuh terhadap nilai-nilai kesetaraan dan perlindungan perempuan.

Peringatan Hari Ibu tahun ini terasa istimewa dengan keterlibatan anak-anak berkebutuhan khusus dari Yayasan Bina Autis Mandiri yang tampil percaya diri dalam Fashion Show Kriya Sriwijaya. Penampilan tersebut menjadi simbol bahwa ruang berekspresi dan berkarya terbuka bagi semua anak tanpa terkecuali.

Tak hanya itu, para istri kepala OPD Provinsi Sumsel bersama Ketua TP PKK Sumsel turut memperagakan wastra khas Sumatera Selatan sebagai bentuk komitmen melestarikan budaya daerah.
Momen paling menyentuh terjadi saat dua cucu Gubernur Herman Deru, Fine dan Fiora, naik ke atas panggung membawakan lagu bertema kasih ibu. Penampilan tersebut membuat suasana acara semakin emosional dan sarat makna kekeluargaan.

Dalam sambutannya, Herman Deru menegaskan bahwa Hari Ibu bukan sekadar perayaan seremonial tahunan, melainkan pengingat akan jasa besar seorang ibu yang tak tergantikan.
“Ibu adalah madrasah pertama bagi anak-anaknya. Dari rahim dan didikan ibu lahir generasi yang menentukan masa depan bangsa,” ujar Herman Deru.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada para ibu yang berkiprah di berbagai sektor, baik di ranah domestik maupun publik, tanpa meninggalkan peran sentralnya dalam keluarga.

Pada kesempatan tersebut, Pemprov Sumsel menyerahkan penghargaan kepada perempuan penggerak, perangkat daerah responsif gender, kepala desa peduli perempuan dan anak, serta menyalurkan santunan sosial bagi ibu-ibu inspiratif.

Peringatan Hari Ibu ke-97 ini menjadi bukti komitmen Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dalam mendorong perempuan yang berdaya, tangguh, dan berkontribusi aktif dalam pembangunan berkelanjutan.