Sumsel  

Pj Gubernur Sumsel Serahkan Bonus Kafilah MTQ Masuk Lima Besar Nasional

TRIKPOS.COM, PALEMBANG – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Elen Setiadi, S.H,  memberikan penghargaan berupa bonus kepada para kafilah Sumsel yang sukses membawa provinsi ini ke posisi lima besar pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-XXX tahun 2024 di Kalimantan Timur. Penyerahan bonus tersebut berlangsung dalam rangkaian acara Tabligh Akbar Akhir Tahun 2024 di Griya Agung Palembang, Rabu (11/12/2024) malam.

Dalam sambutannya, Elen Setiadi menyampaikan rasa syukur atas prestasi gemilang yang diraih para kafilah Sumsel. Ia menegaskan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari doa, dukungan, dan kerja sama seluruh elemen masyarakat Sumsel.

“Alhamdulillah, dalam MTQ Nasional kita berhasil menembus lima besar. Bonus ini bukan sekadar nilainya, tetapi bentuk apresiasi atas usaha dan doa bersama,” ujarnya.

Elen berharap penghargaan yang diberikan dapat menjadi motivasi bagi para Qori dan Qoriah untuk terus meningkatkan prestasi mereka di masa depan. Ia juga mendorong Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Sumsel untuk berperan aktif sebagai pembina dalam persiapan MTQ berikutnya.

“Kita harapkan prestasi MTQ ke depan bisa lebih baik lagi dari tahun ini,” tambahnya.

Selain itu, Tabligh Akbar yang digelar sebagai penutup tahun 2024 juga menjadi momentum ungkapan syukur atas suksesnya berbagai agenda nasional dan daerah, termasuk Pilkada di Sumsel yang berlangsung damai dan tanpa konflik.

Prestasi Gemilang Kafilah Sumsel di MTQ Nasional

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Provinsi Sumsel, Dr. Drs. H. Sunarto, M.Si, melaporkan bahwa MTQ Nasional ke-XXX dilaksanakan di Kalimantan Timur pada 6-16 September 2024. Dalam ajang tersebut, Sumsel mengirimkan 54 peserta untuk bertanding di berbagai cabang lomba. Dari sejumlah cabang yang masuk ke babak final, Sumsel berhasil meraih juara di tujuh cabang lomba, yang membawa provinsi ini ke peringkat lima besar.

Sebagai bentuk apresiasi, Pj Gubernur Sumsel menyerahkan bonus dengan rincian Juara 1, Qira’at Murottal Dewasa: Rp 150 juta, Khat Naskah Putra: Rp 150 juta, Fahmil Quran Putri: Rp 225 juta.

Juara 2, Tartil Putri: Rp 100 juta, Tilawah Tunanetra Putri: Rp 100 juta, Fahmil Quran Putra: Rp 150 juta, Juara 3, Tahfidz 30 Juz Putri: Rp 50 juta. Harapan 1 Tartil Putra: Rp 30 juta, Harapan 1 Qiraat Mujawwad Putri: Rp 30 juta Harapan 3 Tilawah Dewasa Putri: Rp 10 juta, Harapan 3 Kaligrafi Hiasan Mushaf Putra: Rp 10 juta, Harapan 3 KTIQ Putri: Rp 10 juta, Harapan 3 KTIQ Putra: Rp 10 juta.

Penghargaan ini diharapkan dapat memacu semangat kafilah Sumsel untuk terus mengharumkan nama daerah di tingkat nasional dan internasional.

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f