Kembali, PLN UPDK Keramasan Raih Zero Accident Award

PALEMBANG | PLN UPDK Keramasan kembali menyabet penghargaan Zero Accident Award di pertengahan tahun 2021 ini.

Penghargaan diserahkan secara simbolik kepada Manager PLN UPDK Keramasan, Daryanto.

Penghargaan Zero Accident ini dicapai atas prestasi dalam melaksanakan Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan total 41.916.521 jam kerja orang tanpa kecelakaan kerja terhitung sejak tanggal 01 Januari 2011 s.d 31 Desember 2020.

Daryanto mengatakan bahwa PLN UPDK Keramasan selalu berkomitmen untuk selalu menjaga keselamatan pekerja.

“PLN UPDK Keramasan berkomitmen untuk selalu menjaga keselamatan nyawa para pekerja, juga instalasinya,” tegasnya

#KeramasanHebatUpdate
#UIKSBSPerfecto
#SPIR17UIKSBS

a64e9001-72f3-4c2d-93ce-66e0c9bd650f