TRIKPOS.COM, PALEMBANG, 8 Agustus 2024 – Ketua Forki Sumatera Selatan, Dr. RM Taufik Husni, SH, MH, secara resmi mengukuhkan pengurus baru Forki Sumsel yang kini mewakili seluruh perguruan yang ada. Dalam arahannya, Taufik Husni berharap para pengurus baru dapat bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing.
“Ke depan, kita akan menghadapi beberapa event besar, mulai dari event lokal di Sumsel hingga kejuaraan nasional seperti Kapolri Cup, Kajagung Cup, dan Mendagri Cup. Oleh karena itu, saya meminta para pengurus baru segera membentuk formasi dan bekerja sama untuk memajukan Forki Sumsel,” ujar Taufik Husni.
Untuk memastikan kinerja yang optimal, Taufik Husni menjelaskan bahwa beberapa pengurus diminta menandatangani fakta integritas. Isi dari fakta integritas tersebut adalah komitmen untuk dievaluasi setiap enam bulan. Jika dalam periode tersebut pengurus yang baru tidak dapat bekerja sama atau tidak aktif sesuai dengan fakta integritas yang telah ditandatangani, maka mereka akan dievaluasi dan mungkin diganti kembali ke perguruan masing-masing.
Poin-poin penting yang ditekankan kepada pengurus baru adalah kerja sama, kekompakan, dan satu visi dalam memajukan Forki Sumsel. Prestasi Forki Sumsel pada event Kapolri Cup, di mana mereka berhasil meraih 12 medali emas, 7 perunggu, dan 6 perak, menjadi bukti bahwa dengan kerja sama dan kekompakan, Forki Sumsel mampu meraih kesuksesan.
“Dengan bekerja sama dan bersatu, kita akan bisa meraih lebih banyak lagi,” tambah Taufik Husni akrab disapa TAHU.