Sumsel  

Pemprov – Ombudsman Eratkan Sinergi Tingkatkan Mutu Layanan Masyarakat Sumsel

PALEMBANG – Di sela agendanya yang cukup padat, Gubernur Sumsel H. Herman Deru menerima audiensi Komisioner Ombudsman RI Dr Johannes Widijantoro SH. MH beserta rombongan di ruang tamunya, Selasa (12/10) siang.

Selain bersilaturahmi kedatangan Komisioner Ombudsman RI ini juga dalam rangka melakukan supervisi penilaian kepatuhan terhadap standar pelayanan publik di lingkungan Pemprov Sumsel.

Dalam pertemuan tersebut Johannes mengaku senang dapat bermitra dengan Pemprov Sumsel. Iapun berharap di bawah komando Gubernur Sumsel H. Herman Deru kedua belah pihak dapat menjalin kerjasama yang lebih erat.

“Senang sekali bisa bermitra disini karena ini dapat meringankan tugas kita dalam menyediakan pelayanan yang baik bagi masyarakat,” jelas Johannes.

Dikatakan Johannes dalam kegiatan supervisi ini rencananya mereka akan berada 4 hari di Sumsel. Tak hanya bersilaturahmi dengan Gubernur dan Pemkot Palembang, mereka rencananya juga akan melihat langsung pusat pelelangan ikan di Sungsang, Kabupaten Banyuasin.

“Terimakasih selama ini sudah banyak membantu dan merespon kami dengan baik. Semoga ini semakin meningkatkan mutu pelayanan bagi masyarakat,” jelasnya.

Sementara itu, Gubernur Herman Deru, mengatakan bahwa saat ini banyak sekali tantangan yang dihadapi dalam rangka memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat. Terlebih saat ini merupakan masa transisi pelayanan biasa ke pelayanan yang serba digital.

“Kita disini mungkin cepat beradaptasi dengan perubahan itu. Tapi di daerah pelayanannya bagaimana? Ini yang perlu juga diperhatikan, ujar HD.

Hadir dalam kesempatan itu Kepala Perwakilan Ombudsman RI Sumsel, M. Adrian Agustiansyah M.Hum, Kepala Pencegahan Maladministrasi Ombudsman RI, Agung Pratama RI.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *