PALEMBANG, TRIKPOS.com — Kondisi Jalan Ki Marogan di Kecamatan Kertapati, Palembang, kian memprihatinkan dan dinilai membahayakan keselamatan pengguna jalan. Kerusakan berupa lubang besar dan aspal terkelupas terlihat hampir di setiap titik, tanpa penanganan serius meski keluhan warga sudah berlangsung lama.
Pantauan di lapangan, Sabtu (17/1/2026), ruas jalan tersebut tampak dipenuhi lubang yang tertutup genangan air saat hujan turun. Situasi ini membuat pengendara, khususnya roda dua, terpaksa melintas dengan kewaspadaan tinggi. Ironisnya, kondisi tersebut bukan hal baru dan terkesan dibiarkan berlarut-larut.
Hendra, salah seorang pengendara yang hampir setiap hari melintas di Jalan Ki Marogan, mengaku pernah mengalami kecelakaan akibat jalan rusak.
“Ban motor saya pernah masuk lubang, saya langsung tergelincir dan jatuh. Untung waktu itu tidak ada mobil di belakang,” ujarnya.
Menurut Hendra, perbaikan sempat dilakukan tahun lalu, namun hanya bersifat tambal sulam dan tidak bertahan lama. “Baru sekitar dua bulan, tambalan sudah rusak lagi. Lubangnya muncul di tempat yang sama,” katanya.
Keluhan serupa disampaikan Mursalan, warga setempat. Ia berharap pemerintah daerah maupun instansi terkait, termasuk Dinas Pekerjaan Umum dan Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN), segera turun tangan melakukan perbaikan menyeluruh.
“Ini jalan penting dan sering dilewati banyak orang, bahkan pejabat. Tolong diperbaiki dengan serius supaya kami aman dan nyaman berkendara,” ujarnya.
Warga menilai, jika hanya dilakukan perbaikan sementara tanpa peningkatan kualitas konstruksi, kerusakan akan terus berulang dan risiko kecelakaan semakin tinggi. Mereka mendesak adanya langkah cepat dan konkret agar Jalan Ki Marogan tidak terus menjadi ancaman bagi keselamatan pengguna jalan. (#)
